Spesial Maybach 57 untuk William dan Kate  
Reporter: Tempo.co
Editor: Tempo.co
Jumat, 29 April 2011 15:44 WIB
motorauthority.com
Iklan
Iklan

TEMPO Interaktif, London - Pernikahan Pangeran William dan Kate Middleton ternyata menginspirasi orang untuk menyalurkan kreativitasnya. Tak terkecuali industri di bidang otomotif.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Project Kahn misalnya. Rumah modifikasi atau tuner asal Inggris itu memodifikasi sedan mewah Maybach 57 yang dipersembahkan untuk perayaan perkawinan sang pangeran.

Seperti dilansir khannews.com hari ini, 29 April 2011, Maybach 57 yang diubah dengan konsep pernikahan itu sekilas memang tak jauh berbeda dengan wujud standar. Namun, sentuhan Khan di beberapa sudut dan interior telah menjadikan mobil ini eksklusif.

Aura eksklusif terlihat pada bagian bodi yang dibalut cat khusus bernuansa putih mutiara. Khan menyebut kelir pilihannya itu sebagai ekspresi glamor, namun elegan dan berwibawa.

Kesan mewah semakin kuat dengan penggunaan satu set pelek baru RS-D berukuran 9,5-22 inci. Adapun di bagian belakang, lampu bergaya smoked menjadi penanda sentuhan kemewahan itu.

Ubahan di bagian interior tak kalah mewah. Komponen dari bahan khusus, antara lain pentagon privacy glass dipasang guna memancarkan aura mewah gaya aristokrat, namun tak konservatif.

Melengkapi eksklusivitas itu, Project Kahn menyempurnakan mobil besutannya itu dengan pelat nomor khusus, 4 HRH, yang berarti For His Royal Highness.

Soal performa mesin, jangan diragukan. Pasalnya, Maybach 57 itu mengusung mesin 6.000 cc V12 dengan twin-turbocharged yang bertenaga 542 daya kuda.ARIF ARIANTO

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi