Toyota Ekspansi Kapasitas Mobil Diesel di Thailand
Reporter: Tempo.co
Editor: Abdul Malik
Kamis, 18 Oktober 2012 18:34 WIB
Toyota terpaksa menutup pabriknya karena kondisi keamanan di Thailand. (www.autoevolution.com)
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Tokyo - Toyota Motor Corp, kemarin, mengumumkan penambahan investasinya sebesar 40 miliar yen atau sekitar Rp 4,8 triliun untuk ekspansi kapasitas produksi mobil diesel di Thailand. Ekspansi melalui anak usaha Siam Toyota Manufacturing Co Ltd itu ditargetkan selesai pada 2015. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dalam pernyataan resminya, manajemen Toyota menyampaikan ekspansi untuk merespons potensi pertumbuhan pasar mobil serbaguna (MPV) di negara berkembang.

Seperti dilansir The Nation, kemarin, kapasitas produksi mobil diesel Toyota akan bertambah dari 290 ribu unit per tahun saat ini menjadi 610 ribu unit pada 2015. Ekspansi ini akan menambah jumlah tenaga kerja sebanyak 450 orang.

Kantor Berita Reuters, kemarin, melaporkan Toyota berencana memangkas produksi secara global sebesar 2 persen tahun ini. Pemangkasan menyusul penurunan penjualan di Cina karena konflik perbatasan yang menyulut gerakan anti produk Jepang.

Informasi ini disampaikan oleh media di Jepang, kemarin. Pemangkasan sebesar 2 persen setara dengan produksi 200 ribu unit mobil. Namun ketika dikonfirmasi manajemen perseroan membantahnya.

“Angka yang disampaikan di media tidak berdasarkan informasi apa pun yang kami sampaikan,” ujar Juru Bicara Toyota, Shino Yamada.

Toyota menargetkan produksi tahun ini akan mencapai 10 juta unit mobil tahun ini. Toyota mencatatkan penurunan penjualan sebesar 48,9 persen pada September menjadi 44.100 unit mobil di pasar Cina.

Sumber Reuters mengatakan pemangkasan produksi Toyota kemungkinan akan berlanjut hingga November 2012. Langkah itu dinilai akan mengakibatkan target penjualan Toyota sebanyak 1 juta unit di Cina akan meleset.

Reuters | The Nation | Abdul Malik

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi