Pembalap Formula One tim Ferrari, Sebastian Vettel mencium medalinya, usai menjuarai Grand Prix F1 Hungaria di sirkuit Hungaroring, Budapest, Hungaria, 26 Juli 2015. REUTERS
TEMPO.CO, London - Pembalap andalan tim Ferrari asal Jerman, Sebastian Vettel, menyatakan Ferrari akan mencoba mengubah “hal yang tidak mungkin menjadi mungkin” dan menaklukkan tim Mercedes untuk merebut trofi juara dunia Formula 1 2015.
Vettel telah mengumpulkan 160 poin atau terpaut 42 poin dengan poin pembalap tim Mercedes asal Inggris, Lewis Hamilton, yang memimpin perolehan poin dengan koleksi 202. Posisi kedua ditempati pembalap Mercedes lain, Nico Rosberg (Jerman), yang telah meraih 181 poin.
Dalam satu putaran balap mobil Formula 1, seorang juara memperoleh 25 poin. Pembalap yang mencapai garis finis di urutan kedua memperoleh 18 poin, dan urutan ketiga 15 poin. Hanya pembalap sepuluh terdepan yang mendapatkan poin. Pada musim balapan 2015 terdapat 23 balapan, dimulai dari Grand Prix Australia pada 15 Maret lalu dan berakhir pada Grand Prix Abu Dhabi (Uni Emirat Arab) pada 29 November mendatang.
Vettel memenangi balapan di Sirkuit Sepang, Malaysia, 29 Maret lalu, dan Sirkuit Hungaroring, Hungaria, 26 Juli lalu. Hamilton memenangi lima balapan, yaitu di Australia, Cina, Bahrain, Kanada, dan Inggris. Adapun Rosberg memenangi balapan di Spanyol, Monaco, dan Austria.
"Masih banyak hal yang harus kami kerjakan, tapi siapa tahu?” kata Vettel, 28 tahun, juara dunia Formula 1 2010, 2011, 2012, dan 2013. Ia realistis melihat bahwa peluangnya menjadi juara dunia 2015 masih ada.
"Saya yakin dan kami tentu saja akan mencoba segalanya dan berusaha membuat hal yang tak mungkin menjadi mungkin,” ucap Vettel. “Jalan terbaik mencapainya yakni tetap tenang, mencoba yang terbaik, dan melihat ke mana perjalanan ini akan membawa kami."
BBC | AGUS BAHARUDIN