Pembalap mobil McLaren Formula One Jenson Button asal Inggris (kiri) berpose bersama rekannya Sergio Perez asal Meksiko dalam sesi foto sebelum dimulainya ajang balap Formula One musim 2013-2014 di sirkuit Albert Park, Melbourne, Australia, (14/3). REUTERS/Brandon Malone
TEMPO.CO, Jakarta - Baju McLaren Honda berjenis kaus berkerah dibanderol Rp 1,4 juta pada acara Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015. Baju yang didatangkan langsung dari Jepang ini hanya tersedia selama pameran hingga 30 Agustus 2015.
"Walaupun mahal tapi peminatnya cukup banyak," kata staf penjualan aksesori di booth Honda, Nadia, di arena pameran di Serpong, Tangerang, Jumat 28 Agustus 2015.
Selain baju McLaren, Honda juga menyediakan jaket McLaren seharga Rp 1,2 juta. Baju untuk anak-anak juga dapat dijumpai di sisi kanan booth itu.
Merek lain seperti Asimo dan Honda Racing juga ada, lain topi dan dompet seharga Rp500 serta selimut yang dijual Rp 250 ribu. "Sejauh ini yang paling banyak terjual selimut. Mungkin akhir pekan ini akan semakin banyak peminatnya," kata Nadia.
Booth Honda berlokasi di Hall 10 A, dengan luas 2.625 meter persegi. Selain menampilkan 36 mobil yang meliputi seluruh lini terbaru serta beberapa Special Display, Honda juga menampilkan mobil balap Formula 1 McLaren Honda MP4-30.
Mobil berkelir hitam yang digunakan pada kejuaraan balap Formula 1 2015 ini pun menjadi favorit bagi para pengunjung untuk berfoto potret diri di sebelahnya. "Mobilnya keren, kapan lagi bisa foto sama mobil balap F1 kalau enggak di sini," kata seorang pengunjung asal Bogor, Kafi (24), di arena GIIAS, Tangerang, Banten, Kamis, 27 Agustus 2015.
Para siswa dari berbagai sekolah yang pada hari ini mengunjungi GIIAS dalam program student day, juga tak mau ketinggalan untuk berfoto selfie di sebelah McLaren Honda MP4-30.
"Biasanya cuma bisa lihat di televisi, hari ini lihat dari dekat mobilnya sangat bagus," kata seorang siswa, Widian, mengomentari mobil replika itu.
Selain memperkuat aura sporty di booth Honda, Presiden Direktur PT HPM, Tomoki Uchida, mengatakan mobil ini sekaligus menandai kembalinya Honda ke balap F1 setelah yang terakhir pada 2008.
ANTARA