Rifat Sungkar brand ambassador pajero saat mengikuti test drive Mitsubishi Pajero di pantai Pulaki, Buleleng, Bali. TEMPO/Jobpie Sugiharto
TEMPO.CO, Buleleng - Pembalap nasional Rifat Sungkar mengatakan, performa Mitsubishi All New Pajero Sport serta varian Pajero Exceed bisa diandalkan dalam medan apa pun. Kualitasnya juga tak kalah dibanding kompetitor sekelasnya.
Menurut brand ambassador Mitsubishi ini, dari segala aspek, termasuk mesin, interior, dan suspensinya, performa Pajero sangat memuaskan. "Boleh dicoba dengan yang lain," katanya kepada Tempo di Plataran Resort kawasan Taman Nasional Bali Barat, Kabupaten Buleleng, Bali, pada Rabu, 11 Mei 2016.
Rifat menjelaskan hal itu ketika berdiskusi mengenai kompetitor All New Pajero Sport, yakni All New Toyota Fortuner. Keduanya diluncurkan berdekatan pada Januari 2016.
Fortuner mengunggulkan kemewahan. Sedangkan Pajero Sport menawarkan torsi dan tenaga terbesar di kelasnya tanpa meninggalkan sisi luxury.
Pada hari kedua, Pajero Explore Dewata, Rabu, 11 Mei 2016, rombongan 50 wartawan media nasional menempuh sekitar 156 kilometer dari Buleleng ke Bedugul melewati jalan tanjakan aspal berkelok tajam, kemudian berakhir di Sanur.
Tujuh mobil, terdiri atas lima All New Pajero Sport 4 x 2 dan dua Pajero Exceed 4 x 2, disiapkan untuk dinikmati fitur dan performanya. Pada hari pertama, jarak yang ditempuh hampir 200 kilometer dari Bandara I Gusti Ngurah Rai melewati Kintamani menuju Taman Nasional Bali Barat.
Acara ini akan berakhir Kamis, 12 Mei 2016, lalu diteruskan untuk rombongan jurnalis lainnya pada 13-15 Mei 2016.
Menurut Rifat, acara ini bukan test drive karena hal itu sudah dilakukan beberapa kali sebelumnya. "Ini cara tur menikmati Pajero bersama para jurnalis yang sudah membantu kami," ucapnya.
JOBPIE SUGIHARTO
Baca juga:Pemerkosa Yuyun: Dibui 10 Tahun, Rok Jadi Bukti, Ini Mereka! Tragedi Yuyun dan Feby: Inilah 5 Hal yang Mengerikan