Petenis cantik, Maria Sharapova berpose di samping sebuah mobil Porsche 911 RSR 2017 saat berlangsungnya Los Angeles Auto Show di Los Angeles, 16 November 2016. REUTERS
TEMPO.CO, Stuttgart - Porsche mengembangkan lini produk 911 dengan model GTS. Mulai Maret 2017, sebanyak lima varian akan tersedia di Jerman, di antaranya 911 Carrera GTS dengan rear-wheel drive, 911 Carrera 4 GTS dengan all-wheel drive–keduanya tersedia dalam Coupé and Cabriolet, dan 911 Targa 4 GTS dengan all-wheel drive (penggerak semua roda).
Turbocharger yang baru dikembangkan untuk mesin enam silinder 3.0 liter yang menghasilkan tenaga 331 kW (450 tenaga kuda). Mesin tersebut menghasilkan 22 kW (30 hp) lebih besar dari 911 Carrera S dan 15 kW (20 hp) lebih besar dari model GTS sebelumnya dengan mesin naturally aspirated.
Semua varian tersedia dengan dukungan tujuh gear transmisi manual atau Porsche Doppelkupplung (PDK) sebagai opsi.
Porsche Active Suspension Management (PASM) akan menjadi standar pada semua model GTS. Untuk GTS, Coupés memiliki fitur PASM Sports Chassis yang dapat merendahkan mobil hingga 10 milimeter.
Baca: Keuntungan Porsche Meningkat
Dari semua varian, yang tercepat adalah 911 Carrera 4 GTS Coupé. Dengan PDK dan Sport Chrono Package sebagai standar, mobil ini mampu mencapai 100 kilometer/jam dalam waktu 3,6 detik. Semua model GTS memiliki top speed lebih dari 300 km/jam.
Meskipun performa mengalami peningkatan, GTS tetap efisien–911 Carrera GTS dengan PDK. Berdasarkan NEDC, konsumsi bahan bakar sebanyak 8,3 liter mampu menempuh jarak 100 kilometer. Selain itu, emisi CO2 yang dihasilkan sebesar 188 gram/km.
Baca: Porsche Perkenalkan Mobil Balap 911 GT3 2017
Tipikal versi GTS menggunakan banyak elemen warna hitam di bagian dalam dan luar. Model GTS dalam lini 911 tidak hanya menonjol dalam hal teknologi, melainkan desain visual. Semua kendaraan didasarkan pada wide all-wheel-drive chassis dengan ukuran 1.852 milimeter bahkan pada model rear-wheel-drive.
Desain terbaru bagian depan menekankan karakter yang sporty, seperti bagian ujung depan dengan bentuk aerodinamis yang dioptimalkan. Spoiler rendah di bagian depan serta peningkatan ketinggian sambungan spoiler belakang mengurangi lift forces pada roda depan dan belakang dibanding model Carrera S.
Pada bagian belakang, GTS menggunakan smoked tail lights, silk-gloss black air intake grille, dan sistem sport exhaust dengan central black twin tailpipes yang termasuk sebagai standar. Black trim strip baru di antara lampu belakang merupakan ciri dari model rear-wheel-drive. Light strip tersedia untuk semua model all-wheel-drive.
Kaca eksterior dengan sport design, 20-inch wheels dengan central locking device yang dicat dengan silk-gloss black, ditambah dengan logo GTS di bagian pintu yang melengkapi tampilan samping. Bar khas Targa disediakan dalam warna hitam untuk pertama kalinya pada GTS yang memberikan 911 Targa tampilan yang sangat khas.
Masuk ke interior, stopwatch dari Sport Chrono Package terpasang sebagai komponen utama dashboard. Aplikasi Porsche Track Precision kini telah lebih dikembangkan secara khusus bersamaan dengan peluncuran model GTS. Fitur tersebut meliputi perekam otomatis, detailed display, dan analisis data mengemudi pada smartphone.
Untuk kursi sandar, terdapat pola jahitan terbaru di bangku sport dan penambahan logo GTS pada sandaran kepala yang dapat disesuaikan ke empat arah secara elektrik dan memberikan peningkatan support serta kenyamanan. Fitur lainnya meliputi brushed, black anodized aluminium trim strips pada instrumen cluster, serta proporsi tinggi dari Alcantara yang dapat ditemukan pada rim roda kemudi, konsol tengah, dan sandaran lengan.
ALI HIDAYAT