Maverick Vinales (kiri),Kouichi Tsuji (tengah), dan Valentino Rossi (kanan) hadir di Jakarta, 22 Januari 2017. Dok. Yamaha
TEMPO.CO, Jakarta - Rider Yamaha MotoGP asal Spanyol, Maverick Vinales, memperkenalkan sekaligus mencoba kualitas All New Yamaha R15 di Sirkuit Internasional Sentul, Jawa Barat, Senin, 23 Januari 2017.
Baca: Yamaha YZF-R25 Punya Warna dan Grafis Baru
Setelah membuka selubung motor, Vinales langsung menunggangi All New R15 bersama Presiden Direktur PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) Minoru Morimoto serta tiga pembalap tim Yamaha Indonesia. "Rasanya mirip naik motor MotoGP," kata Vinales singkat.
Menurut Vinales, All New R15 memiliki desain dan handling yang baik. Ia juga mengakui performa motor bermesin 155 cc ini sangat kencang dan nyaman ketika digeber pada kecepatan puncak. "Performanya oke. Sangat kencang handling-nya juga nyaman ketika menikung," ujarnya.
Baca: Yamaha Akan Luncurkan R15 Terbaru?
Executive Vice President Director YIMM Dyonisius Beti mengatakan All New R15 merupakan sepeda motor sport yang dapat digunakan untuk balap di sirkuit maupun berkendaraan sehari-hari. Motor ini baru akan diproduksi massal dalam waktu dekat dan rencana penjualan pada semester I. "Maaf, untuk harga belum dapat kami informasikan. Tunggu nanti waktu peluncuran," ujarnya.
Yamaha mengklaim, motor baru ini lebih bertenaga dan responsif karena dibekali mesin baru berkapasitas 155 cc. Mesin ini dilengkapi teknologi terbaru Yamaha, Variable Valve Actuation (VVA), yang diklaim irit bahan bakar. Teknologi ini juga disematkan pada Yamaha Aerox 155 VVA.
Baca: Rossi dan Vinales: Halo Indonesia!
Mesin All New R15 mampu mengeluarkan tenaga maksimum sebesar 14,2 kW pada 1.000 rpm dan torsi maksimum 14,7 Nm pada 8.500 rpm. "Ini adalah tenaga terbesar di kelas motor sport 150 cc," klaim Yamaha.
All New R15 dilengkapi fitur baru Assist & Slipper Clutch, fitur yang biasanya hanya ada pada motor besar. Dan untuk pertama kalinya diaplikasikan di motor sport kelas 150 cc. Fitur Assist membuat pengoperasian kopling lebih ringan. Sedangkan fitur Slipper Clutch membuat perpindahan gigi lebih halus dan akselerasi lebih cepat.
Motor ini sudah menggunakan suspensi up side down yang dipadukan dengan new rear arm dan ban tapak lebar (100/80-17 depan dan 140/70-17 belakang). Tapak ban lebar ini membuat handling-nya lebih nyaman. Untuk memaksimalkan pengereman, rem depan menggunakan disc brake lebar berdiameter 282 milimeter.
WAWAN PRIYANTO
Video Terkait