Executive Vice President of Mitsubishi Motors Corporation (MMC), Kozo Shiraji memperkenalkan mobil MPV terbarunya, dalam Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016 di BSD City, Tangerang Selatan, 11 Agustus 2016. Mobil mini MPV ini akan mengusung mesin 1.500 cc iuntuk target pasar pemula (entry level). Tempo/ Aditia Noviansyah
TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Direktur PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi mobil Mitsubishi di Indonesia, Hisashi Ishimaki memastikan kendaraan Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) XM Concept versi produksi akan meluncur di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) pada 10-20 Agustus 2017.
"September persiapan produksi massal, Agustus display di GIIAS, Oktober mulai produksi massal," kata Ishimaki di sela-sela peresmian bengkel Mitsubishi Bodi & Cat di dealer Sun Star Motor, Bekasi, 30 Januari 2017.
Menurut Ishimaki, pabrik Mitsubishi di Cikarang sudah siap 100 persen untuk memproduksi mobil pada tahun ini. KTB akan menggunakan pabrik itu untuk memproduksi tiga tipe kendaraan Mitsubishi yakni Pajero Sport, XM Concept yang diposisikan sebagai kendaraan LPMV, dan pikab ringan L300. Pajero Sport akan menjadi model pertama yang diproduksi lokal, Made in Indonesia, dan dimulai pada April mendatang.
Baca:Mitsubishi Resmikan Fasililtas Body Repair dan Paint ShopIni Alasan Yamaha Memilih All New R15 Bermesin SOHC
XM Concept diperkenalkan pertama kali di dunia (world premiere) di GIIAS 2016 silam. Mobil ini diposisikan untuk mengisi segmen LMPV yang memiliki pasar paling besar di Indonesia. XM Concept merupakan calon andalan Mitsubishi di segmen kendaraan penumpang. Konsep dasar mobil ini adalah menggabungkan kendaraan Sport Utility Vehicle (SUV) dan Multi Purpore Vehicle (MPV).
Hasilnya, sebuah konsep crossover MPV mungil berpenampilan apik yang cukup menggoda. Produk ini diyakini akan menjadi andalan penjualan KTB di Indonesia.
Pada ajang GIIAS 2016, Corporate General Manager of Design Concept Mitsubishi Motors Corporation (MMC) Tsunehiro Kunimoto mengatakan pasar di Indonesia sangat menggemari model SUV dan MPV. Karena itu, Mitsubishi melalui XM Concept mencoba untuk menghadirkan sebuah mobil keluarga hasil gabungan dua tipe mobil paling populer di Indonesia. “XM Concept akan diterima pasar Indonesia dengan baik,” katanya.
Simak:Begini Sensasi Mengendarai Suzuki GSX R 150Mitsubishi Perlihatkan Debut XM Concept di GIIAS 2016
Lalu, apakah desain bagus mobil yang diproyeksikan masuk ke segmen entry level ini akan sama dengan versi produksi?
Kunimoto menjawabnya secara diplomatis, bentuknya 80 persen sama dengan versi konsep. “Sama persis tentu saja tidak. Tapi desainnya tidak akan berbeda jauh dengan versi display saat ini,” kata Kunimoto yang merupakan tokoh utama di balik desain XM Concept.
Kunimoto bahkan menjanjikan penampilan XM Concept akan lebih detail pada pameran otomotif mendatang. Sepintas, XM Concept mirip dengan Mitsubishi eX Concept yang telah diperkenalkan pada 2015. Hanya saja XM Concept memiliki ukuran yang lebih kecil. Kedua model konsep ini memang kental bernuansa crossover dengan ground clearance yang tinggi. Ground clearance tinggi ini cocok digunakan di berbagai kondisi jalanan di Indonesia.
Bagian depan mengadopsi konsep desain Mitsubishi Motors yaitu Dynamic Shield, dengan desain fender yang mencolok. Tiga baris bangku dilokasikan secara optimal untuk memberikan ruang interior yang luas untuk tujuh penumpang agar dapat duduk dengan nyaman, serta memungkinkan untuk pengaturan bangku yang variatif. Dashboard horisontal memberi kesan MPV yang kental. Ditambah dengan konsol tengah yang tinggi dan lebar, kontras warna interior hitam-putih, dan aksen perak.
Jika mengacu pada penempatan kelas entry level, mobil ini seharusnya bertarung di kelas yang dihuni Toyota Avanza, Daihatsu Xenia, Honda Mobilio dan Suzuki Ertiga. Pasar yang cukup gemuk dengan market share tertinggi di Indonesia. Harga mobil ini diprediksi tidak akan terpaut jauh dari rival sekelas.
Menurut rencana, mobil ini akan memiliki kandungan lokal sekitar 70 persen dan diharapkan dapat terus bertambah di kemudian hari. XM Concept akan dibekali mesin bensin berkapasitas 1.500 cc.
KTB menganggap mesin ini cukup kempititif bersaing di kelas small crossover MPV dibanding mesin diesel. XM Concept disebutkan akan memiliki efisiensi yang baik, nyaman dan mudah dikendalikan. Mitsubishi juga fokus pada pengembangan chassis yang lebih rigit dan suspensi nyaman untuk kenyamanan penumpang.
WAWAN PRIYANTO