Imam Choeru Yahya, Head of MMC Sales and Marketing Group PT Kramayuda Tiga Berlian, dalam konferensi pers Mitsubishi Special Exhibition di Trans Studio Mall, Bandung, 16 Februari 2017. TEMPO/Jobpie S.
TEMPO.CO, Bandung - Kehadiran mobil low multi purpose vehicle yang sementara disebut XM Concept membuat PT Kramayudha Tiga Berlian Motors Mitsubishi Motors Corporation (KTB/MMC) Jawa Barat optimistis penjualan tahun ini drastis dari tahun sebelumnya.
Menurut Budi Darmaan, MMC Sales and Marketing Group Jawa Barat, penjualan unit Mitsubishi di Jawabarat terbilang tinggi peminat, pasalnya pada tahun 2016 saja untuk Pajero Sport telah terjual sebanyak 18.000 unit, maka dengan segera dirilisnya XM Concep ini ia yakin bisa meningkatkan penjualan hingga 3 kali lipat penjualan dari tahun sebelumnya.
Simak: Mitsubishi XM Concept Hadir di Bandung, Begini Interiornya
“Tahun lalu Jawa Barat itu menyumbang 25 persen penjualan unit Mitsubushi. Dengan adanya XM Concept ini bisa meningkatkan 2-3 kali lipat penjualan di Jawa Barat," katanya dalam konferensi pers Special Exhibition XM Concept Crossover di Trans Studio Mall, Bandung, pada Kamis, 16 Februari 2017.
Budi menerangkan, optimisme itu dibangun antara lain dari antusiasme pengunjung pameran. Targetnya, tahun ini menjual 9.000 unit kendaraan Mitsubishi. Terhitung Januari 2017, sudah 7.000 unit terjual atau 80 persen dari target yang diemban 19 dealer di Jawa Barat.
Interior fututistik Mitsubishi XM Concept. Foto TEMPO/Jobpie S.
KTB juga memberikan banyak penawaran menarik bagi masyarakat yang melakukan transaksi pembelian pada bulan Februari ini. Hal ini dilakukan sebagai bentuk pendekatan Mitsubishi kepada Masyarakat Indonesia, salah satu penawaran menariknya yakni Customer Family Loyaliti Program, dimana bagi konsumen yang telah memiliki kendaraan Mitsubishi berhak mendapat potongan harga sebesar Rp 5 juta untuk pembelian Mitsubishi Pajero Sport Exceed 4x2 AT.
“Ada program khusus yang kami tawarkan kepada konsumen kita yang setia, yakni Customer Family Loyaliti Program," ujar Imam Choeru Cahya, Head of Sales and Marketing Group KTB.
Lihat juga: Mobil Murah Diklaim Bikin Industri Otomotif Bergairah
Bagi konsumen yang sudah memiliki kendaraan Mitsubishi, menurut Imam, berhak mendapat potongan harga Rp 5 juta untuk pembelian Pajero Sport Exceed 4x2 AT, Outlander Sport dan Mirage. "Caranya, menunjukan STNK Mitsubishi kepada kami. Program ini berlaku di seluruh Indonesia pada Februari.
Bukan hanya Customer Family Loyality Program saja yang ditawarkan KTB. Untuk setiap pembelian unit Pajero Sport, Mirage, Outlainder sport, Delica dan Triton terdapat juga penawaran menarik lainnya seperti gratis biaya suku cadang, uang muka rendah, gratis kaca film V-kool dan servis. Seluruh program tersebut memiliki syarat dan ketentuan berlaku pada setiap unitnya.
DWI RENJANI