TEMPO.CO, Jakarta - Auto2000, selaku diler resmi Toyota di Indonesia, mempersiapkan 11 Posko Siaga di berbagai titik jalur mudik di sepanjang wilayah Jawa, Bali, hingga Sumatera, dari 21 Juni hingga 1 Juli 2017, untuk menemani perjalanan pelanggannya selama mudik Lebaran 2017.
Posko ini adalah program purna jual demi kenyamanan dan keamanan saat berkendara mudik Lebaran, demikian menurut siaran pers Auto 2000 yang diterima, Kamis.
"Mudik Lebaran menjadi salah satu pengalaman penting di Indonesia, dan agar mudik tetap menjadi pengalaman terbaik bagi pengguna Toyota, kami sudah siapkan kurang lebih 450 man power, bengkel dan posko siaga untuk melayani pelanggan kami," ujar Martogi Siahaan selaku Chief Marketing Executive Auto2000. Berbagai fasilitas telah dipersiapkan oleh Auto2000 demi kenyamanan pelanggannya, dan sudah menjadi standar untuk posko siaga Toyota, di antaranya adalah makanan kecil dan minuman, kursi pijat untuk melepas lelah selama perjalanan, internet, dan tenda ber AC.
Untuk memaksimalkan pelayanannya selama libur lebaran tanggal dari tanggal 21 Juni hingga 1 Juli 2017, Auto2000 juga sudah mempersiapkan empat bengkel siaga yang siap 24 jam.
ANTARA