Tesla Model 3. Foto/Netcarshow
TEMPO.CO, Jakarta - Sedan ukuran sedang milik Tesla, atau yang disebut Model 3 telah masuk jalur produksi. Model perdana mobil ini (disebut Musk sebagai SN1 yang berarti nomor seri 1) akan rampung pada Jumat, 7 Juli 2017.
Informasi tersebut disampaikan Elon Musk melalui akun twitter pribadinya. Dalam cuitannya tersebut, Musk menjelaskan bahwa Model 3 telah melewati "seluruh persyaratan yang dibutuhkan untuk memulai produksi dua minggu lebih awal dari jadwal semula."
Musk juga mengutarakan rencananya untuk mengadakan "pesta serah terima" 30 unit Tesla Model 3 yang akan diserahkan kepada 30 pembeli pertama pada 28 Juli 2017. Ia mengatakan produksi akan tumbuh dengan pesat, yang berarti bahwa perusahaan harus memproduksi 100 mobil pada Agustus, lebih dari 1.500 pada September, dan 20.000 pada Desember.
Baca: Tesla Capai Kesepakatan untuk Produksi Mobil Listrik di Cina
Berita ini tentu menjadi berita baik untuk Tesla, mengingat selama ini mereka seringkali tidak dapat menyelesaikan target yang dijanjikan tepat waktu. Tesla Model 3 sebelumnya direncanakan memasuki proses produksi pada Juli 2017. Sebuah kemajuan karena jadwal produksi itu sesuai dengan yang telah direncanakan sebelumnya.
Tesla mulai membuka pemesanan awal untuk mobil Model 3 di Bulan Maret 2016, dan langsung mendapatkan ratusan ribu pesanan dalam beberapa hari. Tesla Model 3 dihargai mulai dari US$35.000 (atau setara dengan sekitar Rp 468 juta), belum termasuk pajak.
Simak: Tesla Akan Bangun Pabrik Baru untuk Produksi Model Y
Tesla Model 3 hadir dengan perangkat keras autopilot yang sama dengan mobil Tesla Model S dan Model X. Meskipun demikian, Musk menegaskan bahwa Tesla Model 3 masih berada dibawah Model S dan Model X dalam tingkatan mobil yang diproduksi Tesla.
Bagi Tesla, Model 3 merupakan sebuah tonggak yang sangat penting. Mobil dengan harga terjangkau biasanya terjual dengan jumlah yang lebih besar dibandingkan dengan mobil mewah.
Kemungkinan tersebut menguatkan langkah selanjutnya dari rencana ambisius yang dimiliki Musk. Tesla Model 3 ini juga menandai transisi perusahaan Tesla untuk menjadi lini produksi baru, yang diklaim oleh Musk beberapa kali lebih otomotis dibandingkan lini produksi Model S.
MASHABLE | BIANCA ADRIENNAWATI | WAWAN P