Wuling Confero S. Tempo/Praga Utama
TEMPO.CO, Jakarta - Puluhan unit mobil MPV, Wuling Confero S, dipesan sejak mobil asal Cina yang diproduksi di Karawang, Jawa Barat itu dipamerkan di Kota Bandar Lampung Juli lalu.
Menurut salah seorang petugas penjualan Wuling, Tya, di Bandar Lampung, Rabu, 2 Agustus 2017, mobil yang dipesan umumnya adalah tipe tertinggi, yakni Wuling Confero S 1,5 L+. "Kemarin pesanan baru 18 unit, sekarang sudah 20 mobil, dan uang indennya Rp5 juta," katanya.
Baca: Di Jakarta Fair, Wuling Confero S Dijual Seharga Mobil LCGC
Menurut dia, warga membeli mobil Confero S karena tertarik dengan beragam fitur yang disediakan dan modelnya. "Selain itu, mereka juga yakin dengan kualitas dan performa mesinnya," katanya.
Berdasarkan pantauan, meski berasal Cina, fitur mobil Wuling Confero S bernuansa mobil buatan AS dan Eropa. Mobil Wuling dilengkapi pilihan menggunakan captain seat, ruang kabin luas, buka tutup kaca menggunakan remote, memiliki empat titik sensor parkir, indikator tekanan ban dan AC digital.
Simak: Lawan Toyota Avanza Cs, Wuling Confero S Andalkan Fitur Ini
Selain itu, juga terdapat power outlet di setiap kursi, adjustable head rest atau sandaran kepala yang bisa disesuaikan dengan tinggi penumpang dan lampu depan mobil tetap menyala tiga detik sejak mesin dimatikan, katanya.
ANTARA