Kampas Rem Habis Bisa Merusak Komponen Lain, Simak Tanda-tandanya
Reporter: Tempo.co
Editor: Eko Ari Wibowo
Jumat, 22 September 2017 11:27 WIB
Ilustrasi rem mobil. TEMPO/Wawan Priyanto.
Iklan
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Kampas rem mobil merupakan komponen vital yang harus diperhatikan setiap pengendara. Tanpa dukungan performa yang bagus pada piranti ini tentu pengendara mobil tidak akan merasa nyaman dan aman selama melakukan perjalanan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Selain kualitas kampas rem mobil, pengendara juga harus mengetahui usia dan daya tahan dari kampas rem. Sebab, jika kampas rem habis dapat membahayakan pengemudi karena sulit menghentikan laju kendaraan dan melakukan pengereman," kata Jimmy Lukita, pemilik bengkel AFJ Motorsport kepada Tempo, di Jalan Basuki Rahmat 1 No 40, Pondok Bambu, Jakarta Timur, Selasa 19 September 2017.

Baca: Penyebab Rem Mobil Bergetar dan Penanganannya

Menurutnya, kampas rem mobil yang habis juga dapat merusak komponen lain seperti cakram rem. Untuk mengenali kampas rem mobil yang habis sebenarnya sangatlah mudah karena Anda bisa merasakannya sendiri lewat perubahan saat melakukan pengereman mobil.

1. Kedalaman RemApabila Anda mulai merasakan pijakan rem mobil sudah semakin dalam dan jauh dari biasanya, itu merupakan salah satu tanda kalau kampas rem mobil sudah aus dan berkurang.

2. Rem yang BergetarKetika mengendarai mobil dalam kecepatan tinggi, kemudian menginjak rem dan pedal anda terasa bergetar, maka itu bisa menjadi tanda kalau kampas rem anda sudah mulai habis. Getaran terjadi umumnya karena kampas rem yang habis itu memiliki permukaan yang tidak rata sehingga saat mencengkram piringan cakram rem menjadi tidak sempurna dan efeknya menyebabkan getaran pada pedal. Kalau sudah makin parah getaran bisa mencapai ke stir mobil.

3. Muncul Suara Saat PengeremanKetika Anda melakukan pengereman kemudian timbul suara seperti gesekan logam, maka itu bisa jadi tanda kalau kampas rem mobil sudah habis. Kampas rem mobil yang habis, sudah pasti akan menyisakan bagian besinya saja. Gesekan dengan cakram rem (logam dan logam) menyebabkan suara muncul.

4. Minyak RemAnda bisa memeriksa minyak rem pada kap mobil Anda. Jika minyak rem turun (bukan karena kebocoran) maka ada kemungkinan kalau kampas rem Anda sudah mulai habis.

Simak: Koil Mobil Rusak dan Penanganannya

Jika Anda menemukan tanda-tanda seperti di atas, segeralah untuk membawa ke bengkel atau memeriksa kampas rem mobil sendiri kalau Anda memiliki keahlian. Periksa ketebalan dari kampas rem mobil, jika masih tebal Anda mungkin hanya perlu membersihkannya saja dari kotoran. Sebaliknya, jika kondisi cakram rem menipis, maka Anda perlu mengganti kampas rem mobil.

Normal pemgunaan usia kampas rem mobil mencapai 2 tahun atau 30.000km. "Sangat bergantung pada pemakaian," kata Jimmy.

GRANDY AJI

Iklan

 

 

 

BERITA TERKAIT


Rekomendasi